Informasi: Repositori Proyek di GitHub

Ahad, 15 Desember 2013 | Projects
[Update: 16/12/2013] Karena beberapa alasan, akhirnya saya memutuskan untuk memindahkan semua repositori proyek opensource saya ke GitHub. Sejauh ini ada tiga proyek yang sedang dalam proses pemindahan, yaitu Leaflet-DeepZoom, ZakatCalc, dan elsyifa-php. Dengan demikian, mulai sekarang insyaaLlah update terbaru dari semua proyek saya tersebut akan bisa langsung dicek di GitHub.

Sedikit penjelasan dari saya, Leaflet-DeepZoom merupakan plugin untuk menampilkan DeepZoom tiles dengan menggunakan Leaflet (library untuk membuat peta online seperti Google Map). Plugin ini saya modifikasi dari Leaflet.Zoomify.

Untuk ZakatCalc, saya tidak lagi menggunakan AJAX pada rilis terbaru. Hal ini bermula ketika ada yang menanyakan kenapa setelah download namun ternyata aplikasinya tidak bisa jalan di komputer lokal. Sependek yang saya ketahui, AJAX memang didesain untuk client-server. Yang artinya, zakatcalc harus dipasang pada web server seperti Apache. Hal ini tentu cukup merepotkan dan sedikit bertentangan dengan rencana awal saya, yaitu bisa dijalankan dengan mudah oleh end-user dengan menggunakan browser apapun. Solusinya, saya membuang AJAX, dengan konsekuensi membuat baris kode html-nya sedikit panjang (tidak panjang banget, hanya beberapa pengulangan hehe).

Yang belum pernah mencoba, silahkan download saja dan hitung zakat Anda. Bisa juga hitung zakat secara online di sini. Semoga bermanfaat..

Kemudian bersamaan dengan pemindahan ke GitHub, saya juga mengganti nama proyek phpMadani menjadi elsyifa-php framework. Rencananya akan ada beberapa perubahan yang akan saya lakukan. Kabar beritanya menyusul, insyaaLlah.



Komentar